Berita Dunia Terkini – Ketika mendengar nama India, sebagian orang mungkin langsung membayangkan jalanan yang semrawut, lingkungan yang kotor, serta kuliner kaki lima yang dianggap jorok. Namun, persepsi tersebut tak sepenuhnya benar. Ada satu kota di India yang justru menjadi simbol kebersihan dan tata kelola lingkungan yang luar biasa: Kota Indore, kota yang telah meraih predikat kota paling bersih di India selama tujuh tahun berturut-turut sejak 2017.
Yang mengejutkan, transformasi Indore dari kota biasa menjadi kota terbersih ini hanya membutuhkan waktu sekitar satu tahun. Bagaimana hal ini bisa terjadi? Mari kita telusuri lebih dalam.
Sekilas Tentang Kota Indore
Indore adalah kota terbesar di negara bagian Madhya Pradesh, India. Terletak di bagian barat negara bagian ini, Indore dikenal sebagai pusat komersial dan industri utama. Kota ini memiliki sejarah panjang sejak abad ke-16 sebagai pusat perdagangan yang strategis, dan kini berkembang pesat menjadi kota modern dengan berbagai fasilitas kelas dunia.
Indore juga menjadi pusat pendidikan penting di India dengan hadirnya institusi bergengsi seperti Indian Institute of Technology (IIT) dan Indian Institute of Management (IIM).
Letak Geografis dan Karakteristik Alam
Secara geografis, Indore berada di dataran tinggi Malwa, dengan ketinggian rata-rata 553 mdpl—tertinggi di antara kota-kota besar di India tengah. Topografi ini memberikan iklim yang lebih sejuk dibandingkan kota besar lainnya, bahkan saat musim panas. Kota ini dilalui oleh sungai Kanh dan Saraswati, yang memainkan peran penting dalam ekosistem lokal.
Sejarah dan Warisan Budaya
Indore memiliki akar sejarah yang kaya. Nama kota ini berasal dari kuil Indreshwar Mahadev, yang diyakini sebagai asal mula kota. Pada abad ke-18, Indore berada di bawah kekuasaan Kekaisaran Maratha dan menjadi ibu kota dari negara Indore yang di pimpin oleh dinasti Holkar. Salah satu tokoh besar, Ratu Ahilyabai Holkar, berkontribusi besar dalam pembangunan kota melalui pembangunan kuil, sumur, dan fasilitas umum.
Setelah kolonialisme Inggris dan kemerdekaan India pada tahun 1947, Indore menjadi bagian dari Madhya Pradesh dan terus berkembang sebagai pusat industri dan pendidikan.
Kota Kosmopolitan dengan Keberagaman Budaya
Indore adalah kota yang multikultural dengan populasi sekitar 3,1–3,4 juta jiwa pada tahun 2024. Penduduknya berasal dari berbagai komunitas seperti Hindi, Punjabi, Sindhi, dan Gujarati, dengan mayoritas beragama Hindu. Namun, ada pula komunitas Muslim, Jain, Sikh, dan Kristen yang signifikan.
Bahasa utama yang di gunakan adalah Hindi, namun bahasa Inggris juga lazim di gunakan, terutama di sektor bisnis dan pendidikan.
Ekonomi yang Terus Bertumbuh
Di juluki sebagai “Mini Mumbai” dan “Detroit of India”, Indore merupakan pusat keuangan dan industri penting, khususnya dalam sektor otomotif, tekstil, teknologi informasi, dan farmasi. Kota ini menjadi tuan rumah bagi berbagai acara seperti KTT Investor Global, yang menarik banyak investor dari dalam dan luar negeri.
Transformasi Menuju Kota Terbersih
Pada tahun 2016, Indore berada di peringkat ke-25 dalam survei kebersihan nasional Swachh Survekshan. Hanya dalam satu tahun, kota ini berhasil melonjak ke posisi pertama—dan bertahan di sana hingga kini. Hal ini tak lepas dari kebijakan strategis dan partisipasi aktif warganya.
Langkah-langkah Kunci dalam Transformasi Indore:
-
Pengelolaan Sampah dari Sumbernya
-
Setiap rumah tangga dan bisnis di wajibkan memilah sampah menjadi sampah basah (organik) dan sampah kering (non-organik).
-
Sampah di kumpulkan setiap hari langsung dari rumah, tanpa tempat sampah di jalan.
-
-
Infrastruktur dan Teknologi
-
Pembangunan pusat daur ulang modern.
-
Limbah organik di olah menjadi kompos, limbah plastik di daur ulang.
-
-
Pemberdayaan Petugas Kebersihan
-
Petugas kebersihan di beri pelatihan, alat pelindung diri, gaji layak, dan asuransi kesehatan.
-
-
Peraturan Ketat dan Denda
-
Denda untuk yang buang sampah sembarangan, larangan plastik sekali pakai, serta sanksi bagi bisnis yang tak kelola limbah.
-
-
Revitalisasi Sungai dan Ruang Publik
-
Proyek besar membersihkan Sungai Kanh dan Saraswati.
-
Pembangunan taman kota, jalur pejalan kaki, dan ruang hijau.
-
-
Kampanye dan Partisipasi Masyarakat
-
Kampanye seperti “Saya Bawa Tas Saya” dan “Dabba Gang” dorong kesadaran lingkungan dan kebiasaan bersih.
-
Pengakuan Nasional dan Internasional
Selain gelar sebagai kota terbersih di India selama tujuh tahun, pada tahun 2021 Indore juga di nobatkan sebagai “kota plus air pertama” di India menggambarkan keberhasilan dalam pengelolaan dan pengolahan air limbah.
Penutup: Inspirasi dari Indore
Transformasi Indore bukanlah sebuah kebetulan. Ini adalah hasil dari perencanaan matang, kepemimpinan visioner, inovasi berkelanjutan, dan partisipasi aktif warga. Kota ini membuktikan bahwa bahkan di tengah tantangan urbanisasi, kebersihan dan keberlanjutan tetap bisa di capai.
Indore adalah bukti nyata bahwa perubahan besar bisa di mulai dari tindakan kecil yang konsisten.
Sumber : Youtube.com